“BPJSTK Raih Penghargaan 3 Stars Thriving Positive Organization”

JAKARTA (iHalal.d) — BPJS Ketenagakerjaan raih penghargaan dalam ajang Positive Organizational Award 2019 yang dilaksanakan di Hotel Shangri-La, Jakarta Selatan, Kamis(28/03) malam.

Penganugerahan yang diselenggarakan oleh Majalah SWA, Asosiasi Psikologi Positif Indonesia(AP2I), dan Himpunan Psikologi Positif Indonesia ini menorehkan catatan yang memuaskan bagi BPJS Ketenagakerjaan dalam implementasi positive organization tersebut dengan menitikberatkan poin penilaian pada positive meaning, communication, relationship, culture, engagement, dan accomplishment.

Dalam aspek-aspek tersebut, BPJS Ketenagakerjaan secara keseluruhan telah melampaui tiga dimensi batas minimal Positive Organizational dengan terintegrasi strategi dan sistem, karena itu BPJS Ketenagakerjaan berhak diganjar 3 Stars Thriving Positive Organization Award.

Ajang penganugrahan ini juga diikuti beberapa instansi lainnya, antara lain: BCA, PT Semen Indonesia, PTPN IV, Nutrifood, Garuda Indonesia, dan PT Pupuk Kaltim.

Direktur Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan, Naufal Mahfudz menyampaikan apresiasinya kepada seluruh insan BPJS Ketenagakerjaan untuk raihan-raihan positif dalam implementasi pencapaian tujuan organisasi tersebut, “Capaian yang kami raih kali ini tentunya merupakan hasil kerja keras dan komitmen dari seluruh insan BPJS Ketenagakerjaan. Saya berharap budaya kerja yang selama ini menumbuhkan nilai positif agar dipertahankan terus dan semakin ditingkatkan guna melahirkan inovasi-inovasi progresif bagi kemajuan institusi”.

Dirinya menambahkan bahwa hal tersebut tidak berdasarkan asumsi saja, namun juga diperkuat dengan penghargaan-penghargaan yang telah diraih. “Salah satunya adalah penghargaan Positive Organizational Award 2019 yang malam ini diraih”, tutur Naufal.

“Semoga apresiasi yang kami raih ini dapat terus memotivasi dan memacu kami agar tetap berkarya dan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya untuk melindungi dan memberikan kesejahteraan bagi seluruh pekerja”. (Deden Heru)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *