BANDUNG (iHalal.id) — Sebuah bangsa akan menjadi maju, makmur dan berkeadilan apabila melaksanakan pembangunan manusia seutuhnya, antara lain melalui pendidikan. Pendidikan yang dimaksud adalah menyiapkan SDM (Sumber Daya Manusia) guna menyongsong persaingan global.
Oleh karena itu, dalam rangka mengantisipasi persaingan global tersebut, SMA Alcent (Alfa Centauri) Bandung mempersiapkan diri generasi penerus bangsa tadi dengan cara pembentukan karakter sejak awal. Pembentukkan karakter siswa/i SMA yang berada dibawah naungan Yayasan Taqwa Cerdas Kreatif itu antara lain melalui program masa pengenalan sekolah yang tahun ini diberi tema “Cento” atau Centaurian Orientation.
Menurut wakil kepala sekolah bidang Humas SMA Alcent, Nina Oktaviana, M.Pd., penyelenggaraan Cento sendiri dibawah pengawasan dan bimbingan pihak sekolah, mulai dari kepala sekolah, guru, staf kesiswaan hingga siswa/i itu sendiri. Siswa senior kelas 11 dan 12 yang diberi amanah melaksanakan masa orientasi terhadap siswa/i baru (baca: kelas 10), sebelumnya dibekali dasar-dasar ilmu kepemimpinan, wisdom (kearifan) berdasarkan 7 pilar karakter khas Alcent, yaitu: Jujur, Disiplin, Bersih & Rapih, Berkata Sopan, Mandiri, Tangguh serta Bermanfaat.
Panitia Cento kemudian menterjemahkan lebih rinci tentang 7 karakter Alcent tadi dalam kegiatan orientasi. Misalnya, Senin tentang Jujur, besoknya Disiplin dan seterusnya. Selain itu, guna mendukung 7 karakter tadi, panitian Cento mengadakan lomba battle of creativity, setiap kelas membuat yel yel dan pohon mimpi yang isinya tentang impian dan cita-cita para siswa di masa depan.
Kegiatan Cento sendiri dilaksanakan di SMA Alfa Centauri Jl. Badak Singa No. 6 Bandung, selama 2 (dua) minggu, mulai tanggal 8 – 19 Juli 2019. Kegiatan dimulai dengan Tilawah Al-Qur’an dan Shalat Dhuha. Selain itu, diisi matrikulasi seputar pengenalan mata pelajaran yang ada di UN (Ujian Nasional) baik untuk jurusan IPA maupun IPS. (Muhamad Yusuf Assegaf — citizen journalist — Bandung).